Pulau Kalimantan merupakan pulau terbesar nomor tiga di dunia, menyimpan segudang keindahan alam yang masih asli dan memukau. Mulai dari hutan hujan tropis yang lebat, sungai-sungai besar, hingga pantai-pantai eksotis, Kalimantan adalah surga bagi para petualang dan pencinta alam. Berikut adalah 10 tempat wisata menarik di Kalimantan yang wajib Anda kunjungi:

1. Taman Nasional Tanjung Puting, Kalimantan Tengah

Taman-Nasional-Tanjung-Puting

Terkenal sebagai habitat alami orangutan, Taman Nasional Tanjung Puting menawarkan pengalaman unik menyaksikan primata cerdas ini di alam liar. Anda akan menemukan berbagai satwa lainnya seperti orangutan, kera, bekantan, dan juga bermacam jenis burung.

2. Danau Sentarum, Kalimantan Barat

Danau-Sentarum

Danau terbesar di Asia Tenggara ini menyajikan pemandangan yang berubah-ubah sepanjang tahun. Saat musim hujan, danau ini akan meluas dan membentuk ribuan pulau kecil yang dipenuhi hutan. Sedangkan saat musim kemarau, sebagian besar danau akan mengering dan menyisakan padang rumput luas.

3. Pulau Derawan, Kalimantan Timur

Pulau-Derawan

Bagi para penyelam, Pulau Derawan adalah surga bawah laut yang tak boleh dilewatkan. Terumbu karang yang masih alami, beragam jenis ikan, dan penyu hijau adalah beberapa daya tarik utama pulau ini. Selain menyelam, Anda juga bisa snorkeling, berjemur di pantai, atau mengunjungi pulau-pulau kecil di sekitarnya.

4. Bukit Kelam, Kalimantan Barat

Bukit-Kelam

Bukit Kelam adalah sebuah batu granit raksasa yang berdiri kokoh di tengah hutan. Pendakian ke puncak bukit ini akan memberikanmu pemandangan yang menakjubkan dari atas. Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi Gua Maria Bukit Kelam yang menjadi tempat ziarah bagi umat Katolik.

5. Danau Labuan Cermin, Kalimantan Timur

Danau-Labuan-Cermin

Danau Labuan Cermin memiliki keunikan tersendiri dimana airnya memiliki dua lapisan dengan rasa yang berbeda. Pada lapisan air bagian atas akan terasa tawar, sedangkan lapisan air pada bagian bawah akan terasa asin. Fenomena populer tersebutlah yang membuat para pengunjung datang berwisata ke tempat ini.

6. Pasar Terapung Muara Kuin, Kalimantan Selatan

Pasar-Terapung-Muara-Kuin

Pengalaman berbelanja di atas sungai tentu akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Di Pasar Terapung Muara Kuin, Anda bisa menemukan berbagai macam hasil bumi khas Kalimantan seperti buah-buahan, sayuran, dan kerajinan tangan.

7. Pulau Kakaban, Kalimantan Timur

Pulau-Kakaban

Pulau Kakaban memiliki danau air asin yang unik, dimana Anda bisa berenang bersama ribuan ubur-ubur tanpa sengatan dan Anda juga bisa menemukan beraneka ragam ikan dan terumbu karang yang indah dan alami.

8. Bukit Rimpi, Kalimantan Selatan

Bukit-Rimpi

Bukit Rimpi, yang biasa di sebut dengan Bukit Teletubbies menawarkan pemandangan padang rumput hijau yang luas. Tempat ini sangat cocok untuk Anda yang ingin bersantai dan menikmati keindahan alam yang tenang.

9. Sungai Mahakam, Kalimantan Timur

Sungai-Mahakam

Sungai terpanjang di Kalimantan ini menawarkan keindahan alam yang masih asli. Anda bisa melakukan perjalanan menyusuri sungai dengan menggunakan perahu klotok dan menikmati pemandangan hutan hujan tropis yang lebat.

10. Telaga Biru Tulung Ni’Lenggo, Kalimantan Timur

Telaga-Biru-Tulung-Ni'Lenggo

Telaga Biru Tulung Ni’Lenggo menawarkan keindahan alami perairan dengan warna biru tosca yang sangat jernih dan memukau. Selain berenang, Anda juga bisa menikmati suasana perkampungan yang tenang dan asri di sekitar telaga.